mesothelioma lawyer boston,blog mesothelioma attorneys,arkansas mesothelioma attorney,best mesothelioma lawyers,mesothelioma lawyer massachusetts,mesothelioma attorney tennessee,asbestos cancer lawyers

Kalimat Aktif dan Kalimat Pasif

Posted by Gya Edu Saturday, April 16, 2016 0 comments
MATERI-KALIMAT AKTIF merupakan kalimat yang subjeknya sebagai/menjadi pelaku (predikat). Dengan kata lain, kalimat aktif ialah kalimat yang subjeknya aktif melakukan kegiatan atau aktivitas. Atau kalimat yang subjeknya melakukan pekerjaan atau melakukan perbuatan. Pada umumnya pada kalimat aktif, subjek berada di depan predikat (kata kerja). Ciri-ciri kalimat aktif, diantaranya adalah subjeknya sebagai pelaku, dan predikatnya berawalan me- atau ber-



Kalimat aktif dapat dibedakan menjadi dua, yaitu kalimat aktif transitif dan kalimat aktif intransitif. Kalimat aktif transitif adalah kalimat aktif yang memiliki objek. Contoh kalimat aktif transitif diantaranya adalah, kamu menendang bola, saya memanjat pohon, dia melempar batu, dan kami bermain bola. Sedangkan kalimat aktif intransitif adalah kalimat aktif yang tidak memiliki objek, misalnya dia tidur, Budi berenang, kalian bermain, kami sedang mandi, dan lain-lain.

KALIMAT PASIF merupakan kalimat yang subjeknya berada setelah predikat atau kalimat yang subjeknya dikenai suatu perbuatan atau aktivitas. Pada umumnya kalimat pasif diawali oleh awalan ter- atau di-. Ciri-ciri kalimat biasanya ditandai dengan subjeknya sebagai penderita, predikatnya (kata kerja) berimbuhan di-, ter-, atau ter-kan, dan biasanya predikatnya berupa predikat persona (kata ganti orang, disusul oleh kata kerja yang kehilangan awalan).

Seperti kalimat aktif, kalimat pasif pun terbagi dua, yaitu kalimat pasif transitif, dan kalimat pasif intransitif. Kalimat pasif transitif adalah kalimat pasif yang memiliki objek, contohnya rambutan dilempar Adi, ayam dipukul Iwan, buku dibaca Ahmad di kamar. Sedangkan kalimat pasif intransitif adalah kalimat pasif yang tidak memiliki objek, contohnya buku dipinjam, mobil sedang dicuci, bola itu terlempar ke sungai, dan lain-lain.

Demikian materi tentang kalimat aktif dan kalimat pasif ini, semoga bermanfaat:D




TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN SAUDARA
Judul: Kalimat Aktif dan Kalimat Pasif
Ditulis oleh Gya Edu
Rating Blog 5 dari 5
Semoga artikel ini bermanfaat bagi saudara. Jika ingin mengutip, baik itu sebagian atau keseluruhan dari isi artikel ini harap menyertakan link dofollow ke https://i-pendidikannasional.blogspot.com/2016/04/kalimat-aktif-dan-kalimat-pasif.html. Terima kasih sudah singgah membaca artikel ini.

0 comments:

Post a Comment

credit for cara membuat email - Copyright of Informasi Pendidikan Nasional.